LAZ Harfa Beri Bantuan untuk Kalimantan Tengah yang Terkepung Asap

bantuan kemanusiaan untuk Kebakaran

Kabut asap di Kalimantan masih pekat, udara segar masih sulit mereka rasakan. Kebakaran Hutan dan Lahan tak juga padam semuanya. Ancaman Infeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA) masih terus mengintai, bahkan berdasarkan Data Pusat Krisis Kesehatan KEMENKES ada lebih dari 100.000 orang yang sudah terkena ISPA.⁣

LAZ Harfa pada Kamis (27/9/2019) lalu telah menyalurkan bantuan kemanusiaan untuk Kebakaran Hutan dan Lahan (KARHUTLA) di Dadahup, Kabupaten Kapuas, Provinsi Kalimantan Tengah.⁣

Bantuan yang telah diberikan yaitu berupa Masker untuk memberikan kemudahan mereka bernafas ditengah pekatnya kabut asap yang masih melanda hingga saat ini.⁣

Terimakasih kepada dermawan semua yang telah ikut berpartisipasi memberikan bantuannya untuk Saudara-saudara kita di sana. Semoga mendapat balasan yang berlipat ganda dari Allah.⁣

#Infaq #Sedekah #MelawanAsap #Sumatera#Kalimantan #Riau #Kapuas

Bagikan berita ini :