Koperasi Curug Mandiri Sejahtera, salah satu program Desa Harapan LAZ Harfa alhamdulillah telah selesai melaksanakan Rapat Akhir Tahun (RAT). Tidak hanya sekedar RAT biasa, dalam kesempatan ini ada banyak gagasan baru yang dimunculkan dan beberapa kebijakan yang diubah, seperti simpanan wajib yang nominalnya menjadi tidak di batasi, disesuaikan kemampuan para anggota.
Kemudian mereka juga merumuskan untuk bisa membuat pinjaman tanpa bunga untuk anggota. Dimana keuntungan yang dibagikan pada akhir tahun berasal dari hasil usaha-usaha yang dijalankan anggota atau kelompok (mudharabah) bukan dari hasil jasa pinjaman.
Harapannya dengan sistem pinjaman seperti ini akan semakin banyak warga yang terbantu. Sehingga misi meningkatkan kesejahteraan warga melalui Desa Harapan ini akan terwujud.