Sahabat, Kekurangan air bersih yang melanda sebagian wilayah di Provinsi Banten telah mencapai tahap mengkhawatirkan. Musim kemarau yang berkepanjangan menyebabkan berkurangnya sumber mata air sehingga tidak mampu mencukupi kebutuhan warganya.
Tidak jarang warga terdampak harus bersusah payah atau membeli demi mendapatkan air untuk memenuhi kebutuhan hidup. LAZ Harfa & Harfa Rescue Indonesia (HRI) hari Sabtu (02/09/23) menyalurkan 11.500 liter air bersih terbagi menjadi 4 titik penyaluran dengan total penerima manfaat sebanyak 976 jiwa.
Wilayah yang menjadi titik penyaluran tersebut yakni di Kp. Terusan RT 04/07 Pandeglang, Kp Terusan RT 02/07 Pandeglang, Kp Kubangkampil RT 14/01 Pandeglang, & Link. Gunung Penawen RT 05/RW Cilegon.
Sahabat, mari alirkan lebih banyak air bersih untuk mereka yang membutuhkan
Sedekah Air Melalui :
BSI : 700.3346.538 a.n Yayasan Harapan Dhuafa
Tambahkan kode unik “046” dibelakang nominal. Contoh Rp. 500.046
Konfirmasi : 0812-3333-8318