Sahabat, pernah membayangkan apa yang terjadi jika tubuh kita tidak sehat? Tentu itu akan sangat mengganggu aktivitas sehari-hari kita. kesehatan adalah hal yang sangat penting untuk kita jaga, seperti istilahnya kesehatan itu mahal. Namun, sering kali kita masih menganggap remeh mengenai pentingnya menjaga kesehatan. Padahal dengan tubuh yang sehat dan bugar akan sanggup meringankan kita dalam melakukan berbagai macam pekerjaan tanpa kendala. Tubuh yang sehat pula akan menghasilkan pikiran dan jiwa yang tentram damai.
Hari ini kita bersama memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN). Tahun ini dengan bertemakan “Generasi Sehat, Indonesia Unggul”, bertujuan untuk mengajak masyarakat supaya memiliki budaya hidup sehat dan meninggalkan kebiasaan atau perilaku yang kurang sehat. Momentum HKN ke-55 ini juga sebagai pengingat publik bahwa derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya akan terwujud apabila semua komponen bangsa, masyarakat, organisasi kemasyarakatan, swasta berperan serta dalam upaya kesehatan.
LAZ Harfa (Harapan Dhuafa) yang merupakan lembaga sosial kemanusiaan turut pula peduli dan berperan dalam mewujudkan kesehatan untuk masyarakat. Ini dibuktikan dengan program-program advokasi kesehatan yang hingga kini masih terus dilakukan, Diantaranya yaitu:
▶ Khitan Generasi Harapan, yaitu program yang membantu anak-anak yang berasal dari keluarga tidak mampu agar mereka bisa dikhitan secara gratis.
▶Community Lead Total Sanitation (CLTS), yaitu berupa arisan jamban yang tujuannya untuk meningkatkan kesadaran dan kepedulian mengenai kesehatan sanitasi kepada masyarakat. Sehingga mereka tidak Buang Air Besar Sembarangan (BABS).
▶ Cuci Tangan Pakai Sabun, yaitu program yang bertujuan untuk menumbuhkan kesadaran mengenai pentingnya mencuci tangan menggunakan sabun. Terutama untuk masyarakat di pelosok wilayah Banten, dimana kesadaran akan pentingnya cuci tangan di sana masih sangat minim.
▶ Promosi Kesehatan (Promkes), yaitu program untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya perilaku hidup bersih dan sehat, terutama mereka yang tinggal di pelosok desa.
▶ Bantuan Sarana Air Bersih (SAB), sebagai bentuk kepedulian terhadap musibah kekeringan yang terjadi. Hingga kini pun LAZ Harfa masih terus menyalurkan Bantuan Sarana Air Bersih (SAB), terutama di wilayah pelosok Banten.
Program-program kesehatan LAZ Harfa tersebut adalah sebagai upaya untuk mewujudkan Indonesia unggul berdaya saing dengan membentuk generasi yang sehat. Selamat Hari Kesehatan Nasional (HKN) 2019.