Hidupnya diliputi kegelapan, namun bu Shanty tetap menjadi cahaya bagi murid-muridnya.
Di balik senyum tulus Bu Shanty, ada perjuangan yang tak terlihat. Seorang guru honorer dengan bayaran minim, ia tetap berdiri (meski kini dengan tongkat) di depan kelas, memberikan ilmu kepada siswa-siswinya. Namun, hidup tak memberinya kemudahan.
Kecelakaan beberapa tahun lalu merenggut bebas langkahnya, membuatnya lumpuh. Tak hanya itu, karena cedera yang terlambat ditangani, mata bu Shanty terancam glaukoma, perlahan menyelimuti dunia Bu Shanty dalam kegelapan.
Di sebuah kontrakan kecil bersama sang ibu, Bu Shanty menjalani hidup yang jauh dari layak. Namun, ia tak menyerah. Setiap pagi, ia melangkahkan tongkatnya ke sekolah, membawa semangat dan harapan bagi murid-muridnya, meski beban hidupnya sendiri begitu berat.
Bu Shanty telah menjadi cahaya bagi banyak anak, kini saatnya kita menjadi cahaya bagi beliau. Ulurkan tanganmu untuk membantu guru hebat ini melanjutkan perjuangannya dengan cara:
****
Apabila jumlah donasi melebihi target, maka dana akan disalurkan ke program bantuan LAZ Harfa lainnya melalui subsidi silang. Hal ini telah disetujui oleh perwakilan maupun pihak keluarga penerima manfaat.