Bagi kamu pecinta bakso, terutama warga serang & sekitarnya. Wajib banget nih datang lalu cicipi kedai bakso mang KOHAR (Koperasi Harfa) yang telah hadir ditengah-tengah masyarakat kota serang, tepatnya di Jl. Bhayangkara, Cipocok Jaya, Kecamatan Serang.
Seduhan kuah panas bakso daging dan mie ayam dijamin menggoda selera kamu para pecinta bakso. Bakso Mang KOHAR menghadirkan berbagai macam varian bakso, mulai dari bakso urat, tahu, ranjau, cincang, telor, tetelan, iga, hingga bakso beranak.
Kendati baru saja di buka pada hari senin (04/09/23) kedai Bakso mang KOHAR ramai dikunjungi oleh pecinta kuliner bakso. Ahmad Hidayatullah penanggung jawab kedai Bakso mang KOHAR mengatakan akan terus menjaga kualitas serta pelayanan demi menjaga kenyamanan para pengunjung.
“Untuk rasa dan aroma khas bakso mang KOHAR akan selalu kami jaga, serta pelayanan akan terus kami tingkatkan.” Ujar Ahmad.
Ahmad pun menambahkan bahwa sebagian keuntungan dari penjualan bakso ini akan digunakan untuk biaya operasional Rumah Qur’an Harfa.
“Alhamdulillah, semoga setiap hari ramai terus ya, karena sebagian keuntungan dari penjualan bakso ini akan digunakan untuk biaya operasional Rumah Qur’an Harfa.” tambah Ahmad, Sumringah.
Sahabat, pengembangan unit usaha bakso mang KOHAR berada di bawah naungan Yayasan Harapan Dhuafa Banten inipun menjadi wadah bagi amil untuk belajar berwirausaha. Alhamdulillah, penggemar bakso mang KOHAR bukan hanya ibu-ibu saja, akan tetapi dari anak-anak hingga remaja menyukai bakso mang KOHAR. Lokasi serta tempat makan bakso mang KOHAR pun cukup luas. Jadi tidak usah khawatir kalau sahabat datang ke kedai bakso mang KOHAR bawa rombongan.
Selamat mencoba.
Menguak rasa, merajai lidah