Sahabat, Untuk memperkuat sinergitas antara LAZ Harfa & Pemerintah Kota Tangerang Selatan. LAZ Harfa melakukan audiensi secara langsung di kantor pemerintah kota Tangerang Selatan, pada hari Senin (25/09/23).
LAZ Harfa yang diwakili langsung oleh Abdul Rafur sebagai Direktur Utama LAZ Harfa, serta didampingi oleh Imam Hidayat sebagai Direktur Program & kemitraan serta Yan Tirta sebagai Branch Manager LAZ Harfa cabang Tangsel diterima langsung oleh Walikota Tangerang Selatan Benjamin Davnie.
Dalam ketarangannya, Abdul Rafur mengucapkan terima kasih atas kesempatannya untuk bisa berdialog dengan orang nomor 1 di kota Tangerang selatan tersebut, selanjutnya beliau menyampaikan bahwa sinergitas antar lembaga/instansi menjadi kunci penting dalam memberikan dampak yang lebih besar kepada masyarakat.
“ Ya tentu kami ingin mengucapkan terima kasih kepada Pak Walikota atas kesempatan yang diberikan, semoga kedepan akan ada banyak kolaborasi antara LAZ Harfa & Pemkot tangsel.” Ungkap Abdul Rafur.
Senada dengan Abdul Rafur, Benjamin Davnie. Walikota Tangerang Selatan mengucapkan terima kasih atas kunjungannya, ia berkomitmen untuk memberikan dukungan terhadap lembaga zakat agar bisa memberikan dampak yang positif kepada masyarakat.
“Tentu kami dari pemerintah kota Tangsel, akan memberikan dukungan secara penuh kepada lembaga zakat yang selama ini telah banyak membantu masyarakat.” Ungkap Benjamin.
Sahabat, semoga dengan kolaborasi ini akan semakin banyak memberikan dampak untuk Masyarakat, khususnya masyarakat yang ada di Kota Tangerang Selatan. Karena pada prinsipnya kami hanya menjadi jembatan kebaikan untuk masyarakat yang membutuhkan.