Kurang lebih sudah dua pekan Ramadhan telah menyapa umat muslim. LAZ Harapan Dhuafa sebagai lembaga Lembaga Amil Zakat yang menghimpun Zakat, Infaq, Sodaqoh, Wakaf dan Fidyah (ZISWAF), serta Dana Hibah & CSR dari muzaki atau donatur terus bergerak menyampaikan kebaikan dari muzaki dan mitra kepada mustahik sebagai penerima manfaat melalui program Ekspedisi Ramadhan.
Ekspedisi Ramadhan kali ini dilaksanakan di Kesultanan Banten, Kamis 14 April 2022. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai ajang silaturahmi sekaligus menjadi salah satu media yang disinergi oleh LAZ Harapan Dhuafa untuk saling menguatkan di bulan suci Ramadhan.
Kesultanan Banten Lama dipilih karena Bahkan Banten mempunyai peranan penting dalam penyebaran Islam di nusantara, khususnya di wilayah Jawa Barat, Jakarta, Lampung, dan Sumatera Selatan.
Meski ajaran Islam memengaruhi sebagian besar aspek kehidupan, masyarakatnya telah menjalankan praktik toleransi terhadap pemeluk agama lain sampai saat ini. Keseluruhan ini menjadi keistimewaan tersendiri bagi LAZ Harapan Dhuafa.
“Alhamdulillah kami diberikan titipan dan amanah oleh para mitra kebaikan kami, seperti Human Initiative, JNE dan yang lainnya yang memberikan paket buka puasa yang insyaallah akan kita nikmati bersama di sini. Terimakasih kepada pihak DKM masjid di Kesultanan Banten ini yang sudah memberikan kami izin untuk melaksanakan buka bersama dan silaturahim disini,” tutur Sopian, perwakilan LAZ Harapan Dhuafa.
Sopian berharap semoga acara ini membawa keberkahan tersendiri untuk semua yang hadir dan LAZ Harapan Dhuafa bisa terus membantu masyarakat yang membutuhkan.
“Terimakasih atas sodakohnya dari LAZ Harapan Dhuafa, karena kegiatan seperti ini sangat bagus. Mudah-mudahan kita semua bisa memanfaatkan waktu dengan sebaik-baiknya. kami perwakilan pengurus DKM mengucapkan Jazakumullah Khairon Katsiro kepada semuanya yang terlibat,” tutur KH. Islahudin, perwakilan DKM Kesultanan Banten.
Islahudin juga berharap kegiatan seperti ini bisa dilaksanakan dimanapun tidak hanya terbatas di Kesultanan Banten saja.
Kegiatan Ekspedisi Ramadhan ini diawali dengan tausiyah, berbagi takjil, berbuka bersama dan dilanjutkan dengan pembagian bingkisan untuk pahlawan keluarga.
Kegiatan yang dihadiri +-100 orang ini mendapatkan respon yang sangat positif dari warga sekitar Kesultanan Banten. “Terimakasih sudah jauh-jauh datang kesini, saya dan anak saya (yatim) merasa sangat senang dan terhibur atas apa yang dikasih. Semoga berkah semuanya dan berjalan terus kebaikannya,” ungkap Amanah (43).